Untuk ibu rumah tangga yang mempunyai beberapa orang anak, melakukan pekerjaan di luar rumah tentunya akan sangat merepotkan sekali. Urusan rumah tangga yang sudah menyita tenaga dan waktu rasanya sudah tidak bisa ditinggalkan lagi untuk urusan kerja walaupun penghasilan tambahan sangat diperlukan.
Tetapi apabila Anda jeli, ada beberapa cara yang dapat Anda lakukan agar mendapat penghasilan tambahan tanpa harus keluar rumah. Salah satu cara yang sudah banyak dilakukan ibu-ibu lainnya adalah dengan berjualan di rumah. Memiliki toko berisi sembako atau jajanan anak menjadi usaha sampingan ibu rumah tangga yang menjamur di perumahan.
Namun jika Anda berjualan sembako atau jajanan anak, ada beberapa kekurangan yang mungkin terjadi salah satunya adalah menjadi pesaing di toko yang telah ada sebelumnya. Maklum saja toko jajanan pasti sudah banyak yang membukanya di kawasan perumahan.
Karenanya Anda perlu mencari ide jualan yang lebih segar dan lain dari yang lainnya sehingga tidak mengganggu jualan tetangga yang lainnya. Salah satu contoh ide jualan yang belum banyak dilakukan orang adalah jual minyak goreng kemasan apalagi di moment menjelang lebaran.
Minyak goreng kemasan adalah produk praktis yang menguntungkan untuk dijual. Hal ini disebabkan karena beberapa faktor yaitu:
Tetapi apabila Anda jeli, ada beberapa cara yang dapat Anda lakukan agar mendapat penghasilan tambahan tanpa harus keluar rumah. Salah satu cara yang sudah banyak dilakukan ibu-ibu lainnya adalah dengan berjualan di rumah. Memiliki toko berisi sembako atau jajanan anak menjadi usaha sampingan ibu rumah tangga yang menjamur di perumahan.
Namun jika Anda berjualan sembako atau jajanan anak, ada beberapa kekurangan yang mungkin terjadi salah satunya adalah menjadi pesaing di toko yang telah ada sebelumnya. Maklum saja toko jajanan pasti sudah banyak yang membukanya di kawasan perumahan.
Karenanya Anda perlu mencari ide jualan yang lebih segar dan lain dari yang lainnya sehingga tidak mengganggu jualan tetangga yang lainnya. Salah satu contoh ide jualan yang belum banyak dilakukan orang adalah jual minyak goreng kemasan apalagi di moment menjelang lebaran.
Minyak goreng kemasan adalah produk praktis yang menguntungkan untuk dijual. Hal ini disebabkan karena beberapa faktor yaitu:
- Sudah berbentuk kemasan 2 liter, 1 liter, 0,5 liter, bahkan dalam cup sehingga Anda tidak perlu mengemasi ulang.
- Tahan lama meski disimpan berbulan-bulan.
- Sudah pasti dibutuhkan untuk kebutuhan rumah tangga.
- Di moment lebaran, minyak goreng juga banyak digunakan sebagai isi bingkisan lebaran.
- Banyak promosi toko di minimarket atau swalayan dengan produk minyak goreng sebagai tempat kulakan.
Harga minyak goreng yang cukup stabil dan banyaknya point menguntungkan di atas menjadikan jualan minyak goreng ini menjadi usaha sampingan ibu rumah tangga yang patut dicoba apalagi di moment menjelang lebaran.
Untuk mendapatkan barang minyak kemasan dengan harga miring, Anda bisa membelinya di toko grosir minyak goreng dalam jumlah minimal 6 pack untuk kemasan 2 liter dan 12 pack untuk kemasan 1 liter. Atau bisa juga dengan memanfaatkan diskon atau promo di minimarket dan swalayan tertentu di waktu-waktu tertentu.
Lengkapilah merk minyak goreng yang Anda jual sesuai dengan minat dan selera masyarakat di sekitar perumahan Anda. Selain dari segi merknya, lengkapilah juga jenis minyak goreng dari segi volume atau kemasannya.
Saat ini minyak goreng kemasan memiliki berbagai bentuk dan volume mulai dari jerigen untuk usaha, kemasan plastik 2 liter hingga 1 liter, kemasan bantal dan kemasan cup untuk rumah tangga.
Sesuaikan stok dengan modal yang Anda miliki dan jika perlu pada saat harga minyak goreng turun, Anda bisa membelinya dalam jumlah yang cukup banyak karena minyak goreng dapat tahan lama dalam penyimpanannya. Namun tetap harus perhatikan masa kadaluarsa nya agar tidak menjual barang yang berbahaya.
Itulah salah satu ide usaha sampingan ibu rumah tangga yang bisa dicoba dan dipraktekkan di moment menjelang lebaran dan hari-hari biasa di rumah Anda. Ide peluang usaha lainnya bisa Anda baca disini. Bisnis ini tidak memerlukan tempat yang luas dan pengawasan yang ketat seperti toko kelontong atau toko jajanan anak.
Pengawasan cukup simple karena pembeli biasanya tidak sesering pembeli di toko mainan atau sembako yang lebih komplit. Namun pilihan bisnis ini sangat tepat sebagai investasi dan kegiatan tambahan penghasilan yang tidak memerlukan banyak tenaga serta waktu.